Properti merupakan salah satu kebutuhan dasar manusia, karena kita sebagai manusia tidak akan bisa melakukan aktivitas atau beristirahat jika tidak tersedianya tempat yang menunjang hal tersebut. Para pembisnis andal sendiri menganggap bahwa property merupakan salah satu investasi jangka panjang yang merupakan investasi yang aman dan halal yang dapat dialihkan menjadi bisnis agar dapat memenuhi kebutuhan investasi aman jangka pendek.
Cukup banyak bentuk model bisnis yang dapat dilakukan oleh seseorang apabila berkaitan dengan property dan untungnya contohnya saja cara investasi rumah atau sejenisnya, siapapun bisa menjalankan bisnis ini. karena bisnis property sendiri tidak selalu menuntut modal yang besar untuk dapat menjadi bisnis yang sukses dan menghasilkan arus kas produktif.
Fleksibilitas dari aspek beli properti dengan modal atau bisa juga dengan cara beli properti tanpa modal tersebut tergantung dari kemampuan dan juga keinginan individu yang ingin melakukan bisnis di bidang property. Namun perlu diketahui bahwa sector ini akan terus berkembang karena tiga hal, yaitu
- Permintaan akan property terus meningkat
- Lahan semakin sempit,
- Dukungan dari pemerintah dengan kebijakan – kebijakan yang dikeluarkan untuk mendorong pertumbuhan pada sector ini.
Berikut adalah beberapa bisnis property yang bisa memberikan keuntungan signifikan dan juga merupakan investasi yang aman untuk pemula:
1. Bisnis Properti Berbasis Website
Bisnis property berbasis website ini adalah salah satu cara yang dianggap paling efektif dan mungkin paling mudah bagi mereka yang mengerti tentang website development. Namun tenang saja, karena bagi pemula yang baru membangun website sendiri tidak menutup kemungkina untuk dapat berhasil.
Pasalnya, dengan membangun website sendiri yang berbasis property, kita menjadi paham terkait seluk beluk bagaimana caranya website yang kita miliki dapat menduduki peringkat pertama sehingga memberikan kemungkinan jumlah arus pembaca yang masuk kedalam website kita meningkat.
Keuntungan yang kedua adalah dengan kita membangun website terkait property (terutama bagi pemula), maka kita akan lebih banyak belajar tentang property itu sendiri, karena konten yang akan dibuat haruslah sesuai dengan topik pembahasn utama, yaitu property.
Berdasarkan kedua keuntungan yang akan didapatkan, maka kita akan lebih mungkin untuk dapat ahli di dua bidang, yaitu digital marketing (yang notabane-nya sedang hype pada saat ini) dan juga berguna untuk memasarkan produk yang kita miliki. Bidang kedua yang akan kita kuasai adalah property itu sendiri, dimana ketika kita diberi pertanyaan terkait dengan seluk – beluk property maka kita dapat menjawabnya dengan cepat dan tepat.
Berdasarkan keahlian yang kita miliki, maka kita akan lebih mungkin untuk dapat mendapatkan pembeli pertama, kedua, dan seterusnya.
2. Bisnis Properti Berbentuk Kost – Kostan
Tidak hanya mahasiswa yang membutuhkan property satu ini, namun juga para pekerja dan terkadang pasutri (pasangan suami dan istri) pun memerlukan property yang bisa dianggap sangat murah dan nyaman. Permintaan yang cukup banyak membuat bisnis pada property satu ini dapat menjadi pilihan yang baik. Namun perlu diperhatikan beberapa hal bagi para pebisnis yang ingin membangun kost – kostan :
- Pertama, lokasi merupakan hal yang krusial, karena para penghuni kost jarang sekali mau berjalan jauh untuk mendapatkan yang dia inginkan.
- Kedua, kenyaman dan kebersihan adalah yang membuat para penghuni kost betah dan pada akhirnya semua kamar yang ada dapat terisi dengan baik.
Apabila kedua indicator tersebut telah terpenuhi dengan baik, maka kostan yang anda miliki dapat memberikan arus kas yang produktif.
3. Perusahaan Property
Bisnis satu ini menjalankan berbagai jenis bisnis property, dimana diversifikasi bisnis property yang menjadi peluang dari bisnis ini seharusnya dapat dikuasai dengan baik, seperti sewa – menyewa, jual – beli dan sebagainya.
Memang butuh modal yang cukup besar karena focus dari perusahaan ini adalah dengan merekrut sebanyak – banyaknya tenaga penjualan dan pemasaran agar dapat membuat perusahaan property berkembang dengan pesat dan akhirnya mencapai kredibilitas dan juga reputasi positif yang akan membantu dalam mendatangkan pembeli atau penyewa property.
4. Bisnis Properti Berupa Sewa Kantor
Properti satu ini dianggap mampu menghasilkan keuntungan paling signifikan. Dimana, faktor keberhasilan dalam menjalankan bisnis property berupa sewa kantor ini adalah lokasi yang strategis dan juga dekat dengan pusat kegiatan perdagangan suatu kota. Belum lagi apabila sebuah perusahaan yang menyewa pada satu atau dua lantai makin besar, maka ada kemungkinan perusahaan tersebut menyewa beberapa lantai lagi untuk menampung aset yang dimilikinya.
5. Bisnis Penyewaan Properti Untuk Ritel dan Perdagangan
Contoh dari property ini adalah mall dan juga ruko, dimana setiap pebisnis yang akan menjalankan bisnis property satu ini harus dapat melihat dengan jeli beberapa factor dari sebuah daerah atau kota karena factor – factor tersebut memengaruhi besarnya permintaan terhadap property yang akan difungsikan sebagai tempat usaha ritel dan perdagangan. Faktor tersebut adalah lokasi yang strategis, kepadatan penduduk, tingkat pendapatan, dan pertumbuhan penduduk.
6. Bisnis Penyewaan Industri dan Manufaktur
Biaya operasional property penyewaan ini tidak setinggi perkantoran, namun perlu untuk diperhatikan factor spesifikasi seperti tinggi langit – langit, lokasi yang strategis (dekat dengan transportasi utama seperti stasiun kereta atau pelabuhan) dan juga memiliki kapasitas muatan cukup besar untuk diisi dengan berbagai peralatan industri atau manufaktur.
7. Bisnis Properti Hunian Keluarga
Perkembangan penduduk semakin meningkat dan lahan semakin menipis. Hal tersebutlah yang membuat property hunian semakin ramai untuk dikembangkan oleh berbagai kalangan pebisnis. Properti hunian ini memiliki penghasilan yang paling stabil karena walaupun dalam kondisi perekonomian yang sedang memburuk juga, jika sebuah keluarga perlu untuk pindah dari rumahnya maka keluarga tersebut akan mencari rumah yang sesuai dengan kebutuhannya.
Demikian penjelasan beberapa bentuk bisnis properti yang bisa menghasilkan arus kas produktif. Jangan takut untuk menjalankan bisnis terutama yang memang banyak di cari para investor untuk invest properti, karena besar kemungkinan untuk dapat sukses melakukan investasi dalam bentuk apapun dengan menghasilkan keuntungan. Selamat mencoba.