Saham

Pengertian Allotment (Jatah Saham)

Sekalipun sudah banyak kalangan yang terjun dalam dunia investasi, hal tersebut tidak lantas membuat semua kalangan paham akan beberapa istilah-istilah dalam saham, terutama bagi investor pemula.

Dalam artikel ini tepatnya akan membahas hal yang berkaitan dengan Allotment atau dengan sebutan lainnya yakni jatah saham. Kemudian dijelaskan juga istilah lainnya yang mana masih masuk berkaitan.

Allotment (jatah saham) pada dasarnya merupakan surat berharga yang dibagikan pada peserta dalam suatu kelompok lembaga investasi. Bila di luar negeri dilakukan oleh pihak investment bank, yang mana dibentuk menanggung serta mendistribusikan suatu emisi baru.

Kemudian peserta akan dinamakan subscribers maupun Allotters, tanggung jawab keuangan para pelanggan dijelaskan dalam suatu pemberitahuan akan penjatahan surat yang berharga. Biasa disebut dengan istilah Allotment Notice, yakni yang dibuat oleh manajer kelompok investasi.

Secara harfiah itulah apa yang dimaksudkan dengan istilah Allotment atau jatah saham. Kemudian hal lainnya yang perlu diketahui, yang masih berkaitan diantaranya yaitu:

  • Penerima Jatah Saham. Penerima jatah saham biasanya sering dikenal dengan istilah Allotee. Kemudian dengan artian orang atau badan yang menerima jatah saham sehubungan dengan pendaftaran pembelian saham yang diajukan
  • Pemegang Saham Utama. Sering dikenal juga dengan istilah Principle Stock Holder, yang mana dengan arti pemegang saham yang memiliki mayoritas saham dari suatu perusahaan. Lihat pemegang dari saham mayoritas.
  • Perjanjian Beli Saham. Istilah lainnya yakni Stock Subscription, yang mana perjanjian beli saham tersebut memiliki arti perjanjian kesanggupan untuk membeli saham perusahaan, baik perusahaan yang sudah berdiri maupun perusahaan yang baru akan didirikan.
  • Saham. Biasa dikenal dengan istilah Stock. Yakni dengan arti surat bukti kepemilikan atau bagian modal suatu perseroan terbatas yang dapat diperjualbelikan, baik di dalam ataupun di luar pasar modal yang merupakan klaim atas penghasilan serta aktiva perusahaan. Memberikan hal atas deviden yakni sesuai dengan bagian modal disetor seperti yang sudah ditentukan dalam anggaran dasar dari perusahaan.
  • Pembelian Kembali Saham. Istilah lainnya dari pembelian kembali saham yakni Stock Repurchase, yang memiliki istilah yaitu arti perjanjian bahwa perusahaan dapat membeli kembali saham yang sudah diterbitkan bila perusahaan membutuhkan. Perjanjian pembelian kembali saham ini pada dasarnya dapat menjadi insentif bagi seluruh karyawan kontrak dikarenakan mereka dapat menjual kembali saham yang dimiliki pada saat kontrak kerja berakhir.
  • Pembiayaan Saham Biasa. Istilah lainnya yakni Common Stack Fund. Kemudian dengan makna penyediaan dana yang dimaksudkan hanya untuk melakukan pembelian saham biasa.
  • Pemegang Saham Mayoritas. Istilah lainnya yakni Majority Stockholders. Yakni dengan arti pemegang saham yang mempunyai kepentingan mengawasi suatu perusahaan. Kepemilikan tersebut lebih 50% saham perlu untuk tujuan tersebut. Namun dalam perusahaan yang sudah masuk bursa, maka suara terbanyak bisa diperoleh dengan menggabungkan pemegang saham minoritas sehingga akan mencapai lebih dari 50%.

Nah itulah beberapa istilah penting yang berkaitan dengan investasi saham. Termasuk juga yang berkaitan dengan Allotment serta hal lainnya. Masih banyak lagi istilah lain yang mungkin cukup asing bagi anda. Guna mendapatkan pengetahuan baru, silahkan mengikuti website ini agar anda lebih banyak mendapatkan pemahaman yang berkaitan dengan dunia investor.

Ka Tingo

Recent Posts

4 Emiten Batu Bara dengan Kapitalisasi Terbesar

Harga Batu Bara Acuan (HBA) yang dipatok oleh Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM)…

1 year ago

6 Perbedaan IMF dan Bank Dunia

International Monetary Fund (IMF) dan Bank Dunia sekilas terlihat sama karena keduanya adalah lembaga keuangan…

1 year ago

5 Manfaat Corporate Social Responsibility (CSR) Bagi Perusahaan

Kegiatan suatu perusahaan tentu akan menimbulkan dampak terhadap lingkungan sekitarnya. Untuk mengurangi dampak tersebut, perusahaan…

1 year ago

5 Emiten Properti dan Real Estate untuk Investasi Jangka Panjang

Investasi properti dan real estate merupakan salah satu investasi yang menarik karena menawarkan return yang…

1 year ago

Big Mac Index – Pengertian, Penerimaan dan Batasannya

Pengertian Big Mac Index Pernahkah Anda membayangkan perbandingan antara dua mata uang asing? Seperti antara…

1 year ago

4 Cara Mengecek Tanah Bebas Masalah

Investasi tanah masih menjadi idaman banyak orang mengingat besarnya keuntungan yang ditawarkan. Terkadang hal ini…

1 year ago